Kali ini saya akan bahas tentang harger aki enggunakan ic NE555 yang digunakan sebagai komparator. skemanya seperti berikut ini:
![]() |
Gb 1. Skema Accu Charger |
Kerja
Rangkaian
a) Terminal
positif pada komparator atas IC 555 dihubungkan dengan tegangan refersensi
supaya mematikan charger jika tegangan
battery diatas 13,8 V.
b) Tegangan
referensi didapat dengan menghubungkan dioda zener secara reverse dengan resistor.
c) Jika
tegangan battery diatas 13,8 V,
output komparator akan high dan
diaktifkan. Ini akan mematikan transistor dan relay.
d) Jika
tegangan battery dibawah tegangan
yang telah ditetapkan, komparator bawah akan mematikan flip flop. Ini akan menyalakan transistor dan relay akan beralih
untuk mengisi battery.
e) Tegangan
untuk pengisian ulang dapat diset dengan mengatur potensio.
f) Led
merah menandakan Power ON atau
rangkaian aktif sedangkan led hijau menandakan pengisian battery sedang aktif (VP, 2013) .
Pembahasan
Pembahasan
disini terdiri dari dua sub pokok bahasan, yaitu pembahasan rangkaian secara
umum dan pembahasan mengenai komponen yang digunakan.
Pembahasan Umum
Rangkaian
sederhana pengisi battery/aki
otomatis ini menggunakan komponen utama berupa timer IC 555 yang bekerja dengan
membandingkan tegangan di battery/aki dengan tegangan referensi. Tegangan
battery yang akan dibandingkan dapat diatur atau dikalibrasi terlebih dahulu
menggunakan sebuah potensio. Pengisisan akan aktif jika tegangan battery lebih
kecil dari tegangan yang telah ditetapkan.
Untuk
memahami kerja dari rangkaian ini harus memahami terlebih dahulu prinsip kerja
dari penggunaan komparator internal IC 555. Seperti tabel pin IC 555 berikut:
Tabel 1.
Penjelasan PIN IC 555
PIN
|
KEGUNAAN
|
1
|
Ground (0V), adalah pin input dari sumber tegangan
DC paling negative
|
2
|
Trigger, input negative dari lower komparator
(komparator B) yang menjaga osilasi tegangan terendah kapasitor pada 1/3 Vcc
dan mengatur RS flip-flop
|
3
|
Output, pin keluaran dari IC 555.
|
4
|
Reset, adalah pin yang berfungsi untuk me reset
latch didalam IC yang akan berpengaruh untuk me-reset kerja IC. Pin ini
tersambung ke suatu gate (gerbang) transistor bertipe PNP, jadi transistor
akan aktif jika diberi logika low. Biasanya pin ini langsung dihubungkan ke
Vcc agar tidak terjadi reset
|
5
|
Control voltage, pin ini berfungsi untuk mengatur
kestabilan tegangan referensi input negative (komparator A). pin ini bisa
dibiarkan tergantung (diabaikan), tetapi untuk menjamin kestabilan referensi
komparator A, biasanya dihubungkan dengan kapasitor berorde sekitar 10 nF ke
pin ground
|
6
|
Threshold, pin ini terhubung ke input positif
(komparator A) yang akan me-reset RS flip-flop ketika tegangan pada pin ini
mulai melebihi 2/3 Vcc
|
7
|
Discharge, pin ini terhubung ke open collector
transistor internal (Tr) yang emitternya terhubung ke ground. Switching
transistor ini berfungsi untuk meng-clamp node yang sesuai ke ground pada
timing tertentu
|
8
|
Vcc, pin ini untuk menerima supply DC voltage.
Biasanya akan bekerja optimal jika diberi 5V s/d 15V. Supply arusnya dapat
dilihat di datasheet, yaitu sekitar 10mA s/d 15mA.
|
Karena
disini IC 555 dikonfigurasikan sebagai komparator untuk membandingkan battery
saat dengan tegangan referensi masing-masing pada pin 2 dan pin 5. Menurut (Monikka, 2011) Komparator 1
memiliki inputan threshold pada pin 6 dan kendali tegangan pada pin 5. Pada
kebanyakan penggunaannya pin 5 atau kontrol tegangan tidak digunakan, maka
tegangan pada pin 5 sebesar 2/3 VCC. Output dari komparator ini digunakan untuk
mengatur input pada flip flop. Kapanpun tegangan threshold melebihi kontrol
tegangan, komparator 1 akan menyalakan flip flop dan outputnya akan berlogika 1
(high). Outputan high akan membuat discharge transistor saturasi dan discharge
kapasitor dihubungkan dengan pin 7. Sinyal keluaran flip flop menuju pin 3,
yaitu output dari IC 555. Output pada pin 5 akan berlogika 0, kondisi ini
berlaku sampai komparator 2 memicu flip flop. Bahkan jika tegangan pada inputan
threshold turun dibawah 2/3 VCC, maka komparator 1 tidak dapat menyebabkan flip
flop berubah lagi. Ini berarti komparator 1 hanya dapat membuat output dari flip flop menjadi high.
Untuk
merubah output flip flop menajdi low, tegangan pada trigger input (pin 2) harus
dibawah 1/3 VCC. Ketika ini terjadi, komparator 2 memicu flip flop, dan memaksa output op-amp internal menjadi low.
Output low dari flip flop mematikan discharge transistor dan membuat output
dari op-amp internal menjadi high. Kondisi tersebut akan terus-menerus bertahan
pada triger input (pin 2). Komparator 2 hanya dapat membuat output flip flip
menjadi low. Kebalikan dari komparator pertama.
Dari
penjelasan diatas dapat disimpulkan bahwa untuk mendapatkan outputan low dari
timer 555, tegangan pada threshold input (pin 7) harus melebihi tegangan pada
control voltage (pin 5) atau 2/3 Vcc. Itu juga akan menyalakan dicharge
transistor.untuk membuat output dari timer menjadi high, tegangan pada trigger
input harus turun dibawah 1/3 Vcc. Ini juga akan mematikan discharge transistor.
Pembahasan
Komponen Pada rangkaian
Untuk
mengisi battery/aki sebesar 45Ah maka
diperlukan arus pengisian sebesar 1/10 dari arus aki.
Disini berarti arus pengisian sebesar 4,5 A. Untuk mendapatkan arus sebsar itu
maka digunakan trafo sebesar 5 A. Perhitungan arus keluaran menggunakan rumus
i=V/R, yaitu 13,8/3Ω = 4,2 A. Arus tersebut sudah
mendekati dengan arus yang dibutuhkan.
untuk
membuat tegangan referensi menggunakan dioda zener 5v1 yang dihubungkan dengan
R 1k. R 1k didapat dari perhitungan:
Rz = Vs-Vdz
Iz
= 13,8-5,1
10mA
= 870Ω
atau dibulatkan menjadi 1KΩ.
Transistor C828 digunakan untuk
mengendalikan relay karena memiliki IC sebesar 100mA. Seperti pada (datasheet, 2014) berikut ini:
Mantaaapz Penjelasanya ditail banget. sangat membantu kita2 yang masih belajar Elektronika.
BalasHapusTerima kasih sudah berbagi Ilmunya.
Sukses selalu ya,....
sama sama mas
BalasHapusapakah sudah dicoba dan berhasil?
BalasHapuskalau iya tolong buatkan untuk saya nanti saya beli via tokopedia, bagaimana mas?
Bang bisakah di posting charger PWM dengan IC 555?
BalasHapussaya blm pernah mencoba dengan PWM mas
HapusMantap sangat rinci dan pasti.mkasih ats pnjlsnnya.izin copy skemanya
BalasHapusMantap sangat rinci dan pasti.mkasih ats pnjlsnnya.izin copy skemanya
BalasHapusbabyliss pro titanium - TITanium Arts
BalasHapusBAMBLE 2020 edge titanium TITanium titanium fitness - TITIUM Arts is a bronze-painted aluminum sculpture made revlon titanium max edition by TABYLIS ANTILE titanium solvent trap from bronze. The sculpture was created schick quattro titanium by